FERTILISASI - Biologi sel dan Molekuler

Sumber materi biologi tentang sel, sel tumbuhan, sel hewan, fungsi sel, struktur sel, perbedaan sel tumbuhan dan sel hewan

FERTILISASI

Fertilisasi adalah proses pembuahan atau masuknya sperma ke dalam sel oosit sekunder yang akan merangsang sel oosit sekunder menjadi ootid dan kemudian menjadi ovum, sehingga terjadi proses penggabungan sperma dan ovum. Setelah ejakulasi ke dalam saluran reproduksi wanita, sperma akan tetap hidup selama beberapa hari. Sedangkan ovum akan tetap fertil selam 24 jam setelah ovulasi. Setelah memasuki uterus, kontraksi pada dinding uterin akan membantu sperma mendekati ovum. Maka selanjutnya akan terjadi persatuan antara sperma dan ovum hingga pembentukan zigot.

Setelah pertemuan sperma dan ovum, maka akan muncul bukaan di bagian akrosom sperma. Dimana bukaan tersebut akan mengeluarkan enzim pelarut zona pelusida pada oosit sekunder. Setelah sperma memasuki ovum, akan segera terjadi perubahan yang akan mencegah sperma lain masuk ke dalam ovum. Biasanya sperma akan kehilangan ekornya ketika masuk untuk membuahi ovum. 
Proses masuknya sperma akan merangsang oosit sekunder menyelesaikan pembelahan meiosis keduanya. Kepala sperma yang bersifat haploid akan membengkak dan membentuk pronukleus jantan. Dan juga pronukleus jantan tersebut akan melebur dengan pronukleus betina, yang akhirnya akan membentuk nukleus zigot yang diploid.

Demikian posting materi biologi mengenai fertilisasi pada hari ini. Semoga bermanfaat.

0 Komentar untuk "FERTILISASI"
Back To Top